Dr. Langeskov, The Tiger, and The Terribly Cursed Emerald: A Whirlwind Heist

Craker- Video game
menawarkan begitu banyak aksi, begitu banyak petualangan, begitu banyak
tempat yang dapat dijamah. Tak mengherankan banyak developer yang mulai
merambah konsep kebebasan di dalam permainan. Player bisa melakukan
segala sesuatu demi memenuhi hasratnya.
Crows Crows Crows ialah salah satu developer yang terus mengedepankan semboyan "Expensive Content at Low Low Prices". Tak mengherankan apabila produk game yang mereka rilis kerap mendapat predikat baik di kalangan gamer. Menghemat uang gamer sudah sangat membantu, apalagi ditambah dengan konten gameplay yang menyenangkan. Begitulah citarasa yang selalu identik dengan developer berlogo burung gagak ini. Salah satu game racikan mereka hadir dalam posting kali ini.
Dr. Langeskov, The Tiger, and The Terribly Cursed Emerald: A Whirlwind Heist, Anda tidak perlu curiga terhadap judul game
yang cukup ekstrim dalam jumlah katanya ini. Memang saya juga agak
bingung bagaimana menyebutnya, namun sepertinya cukup dengan kata Dr.
Langeskov saja karena di dalam game ini, tokoh tersebutlah yang menjadi narator permainan dan menjalankan setiap mekanisme.
William Pugh yang merupakan otak dibalik Stanley Parable ikut serta dalam pengerjaan game ini. Anda yang sempat mencicipi game
yang lahir lewat karyanya tentu sudah tidak asing dengan mekanisme
permainan yang diatur oleh seorang narator yang tak terlihat. Ia hanya
memberikan bantuan lewat suara yang menyertai player setiap langkah
permainan.
Menariknya, narator hadir sebagai tokoh yang tahu segalanya. Dr.
Langeskov yang disuarakan oleh Simon Amstell akan mengajak Anda
menjelajahi sebuah musem yang eksklusif ditujukan untuk player yang
datang.
In a nutshell, bisa dibilang Anda adalah "kelinci" percobaan yang secara halus digiring dari satu ruangan ke ruangan lain. Dr. Langeskov punya cara tersendiri untuk memancing rasa penasaran Anda.
Tak seperti Stanley Parable yang terlihat lebih ramah, Anda justru
harus berhadapan dengan masalah baru dan serangkaian resiko. Ini sesuatu
yang wajar karena Anda sendiri adalah objek percobaan.









Download Dr. Langeskov Windows / Mac
Walaupun ia hadir dengan rasa ingin tahu yang tinggi, faktanya Anda
sendiri juga harus patuh terhadap perintah Dr. Langeskov selaku narator.
Setiap ruangan yang Anda lewati akan terasa sangat asing. Desain
didalamnya dirancang dengan properti seadanya namun tetap mampu memberi
kesan serius. Contohnya saja ketika Anda masuk ke dalam ruang simulasi
cuaca, meski terlihat seperti ruangan pipa bawah tanah tetapi jangan
kaget ketika ada rintik-rintik air turun disertai bunyi gemuruh yang
membuat jantung copot.
Keuntungan besar apabila Anda memiliki kemampuan verbal bahasa Inggris yang mumpuni.
Anda akan sangat paham bagaimana Dr. Langeskov menuntun Anda lewat
kata-kata dengan intonasi yang variatif. Terlebih lagi ketika Anda
"bandel" tidak mau mengikuti perkataan sang narator.
Namun salah satu kehebatan dari game ini ialah interaksi permainan yang seolah tiada akhir. Saya memprediksi sebagian besar size game
diisi oleh konten suara. Ini sangat jelas terasa karena Dr. Langeskov
terus menyuarakan kalimat yang beragam tanpa repetitif. Permainan
menjadi lebih intim, seolah player benar-benar hadir didalam video game.
Apresiasi tinggi bagi Crows Crows Crows yang dengan berani memberi akses gratis bagi game
perdananya. Semboyan kerja yang mereka pamerkan tidak sekedar omong
kosong belaka, Dr. Langeskov bisa menjadi awal yang baik bagi developer
baru ini.
Dr. Langeskov, The Tiger, and The Terribly Cursed Emerald: A Whirlwind Heist, game yang terasa begitu personal.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar